hW756E5hj9GtrltoJZzOm35wAsx5uoTDUi0x87e4

Cara Flash OPPO A5 2020 (CPH1931) Tanpa Komputer

Update software firmware Oppo A5 2020 sebenarnya dapat dilakukan dengan sangat mudah. Tapi tidak akan menjadi kemudahan bagi sobat yang memang belum tahu caranya. Mungkin saja ada yang berpikir bahwa ini adalah langkah yang cukup rumit.

cara-flash-oppo-a5-2020

Hai sob, pada tutorial ini kami akan memberikan tips mengenai cara flash Oppo A5 2020 tanpa menggunakan PC atau Komputer. Dengan kata lain, kita hanya akan menggunakan dukungan dari memori micro SD. Karena setiap device dilengkapi slot SIM yang mendukung microSD, jadi kita bisa memanfaatkannya.

Sebagai pemilik smartphone, kita sudah diberikan jaminan garansi resmi pada saat baru membeli smartphone tersebut digerai. Akan tetapi, sebagian pengguna banyak yang mengabaikannya karena alasan lokasi service center yang sangat jauh dari tempat tinggal.

Hal itu membuat pengguna tidak mau mengambil waktu banyak hanya karena device manemui masalah. Jika kamu adalah orang yang sama karena device menemui masalah software, sebenarnya kamu bisa memperbaikinya sendiri.

Itu jika smartphone kamu memang memerlukan update firmware atau perbaikan mengenai perangkat lunak. Masalah seperti ini biasanya tidak harus membuat kamu datang ke layanan pelanggan. Dengan langkah sederhana saja kamu bisa memperbaikinya sendiri.

Semua tergantung dari kebutuhan kamu mengenai flash Oppo A5 2020. Flashing firmware memang dapat menjadi solusi yang tepat buat device ketika menemui masalah. Beberapa hal yang dapat diperbaiki dari langkah tersebut adalah ketika device bootloop.

Masalah lain adalah terkena virus atau sudah sering ngehang. Seandainya kamu lebih memilih cara yang paling mudah, kamu bisa mengembalikan pengaturan pabrikan. Wipe data dapat menjadi pertolongan pertama dan bisa diterapkan sebagai solusi kapan saja.

Entah diwaktu smartphone saat kurang responsif atau biasa disebut lemot. Seandainya itu terjadi, banyak hal yang dapat kamu lakukan. Kalau kamu awam, kamu dapat menemukan tips yang dapat membantu menyelesaikan masalah pada device kamu sendiri.

Terkadang juga kamu tidak harus melakukan update firmware Oppo A5 2020. Kalau memang harus dilakukan karena ada rilis firmware terbaru, itu boleh saja demi meningkatkan keamanan dan masalah bug.

Mengatasi masalah-masalah kecil saja hanya cukup memulai formating data melalui mode recovery. Tapi akan lebih baik lagi kalau kamu bisa memperbarui versi software pada device sendiri. Entah dengan cara update OTA, atau kamu bisa download firmware dan flashing manual.

Baiklah tanpa berlama-lama, kami akan jelaskan mengenai flashing firmware atau upgrade software Oppo A5 2020. Meski kamu baru ingin mencoba, perhatikan bahwa ini tidak akan ada resiko. Paling hanya data saja yang akan dihapus.

Kalau ternyata device kamu memang sudah bootloop dn hanya berhenti loading dilogo Oppo saja, dipastikan kamu tidak akan memiliki pilihan untuk menyalinnya.

Cara Flash Oppo A5 2020 Tanpa Komputer

Langkah pertama, Isi daya smartphone Anda hingga tingkat baterai di atas 50%.

Langkah kedua, Download terlebih dahulu firmware berikut.


Langkah ketiga, Masukkan memori microSD kamu dislot smartphone kemudian matikan smartphone (Turn Off).

Langkah keempat, Tekan dan tahan tombol Volume Bawah dan tombol Power, hingga smartphone memasuki pilihan bahasa, dan pilih English. Smartphone akan menampilkan Mode Recovery dengan beberapa opsi.

oppo a5 2020 recovery mode

Langkah kelima, Di bawah Mode recovery pilih Instal from storage device.

Langkah keenam, Selanjutnya memilih Instal from SD dan cari firmware yang diperbarui.

Langkah ketujuh, Pilih firmware yang sebelumnya sudah kamu simpan dimemori untuk memulai instal.

Langkah kedelapan, Pesan konfirmasi akan muncul di layar, lalu cukup tekan Ok.

Langkah kesembilan, Smartphone akan reboot secara otomatis dan mulai memperbarui perangkat lunak.

Langkah kesepuluh, Proses update akan memakan waktu beberapa menit dan menunggu hingga notif sukses.

Langkah kesebelas, Setelah update selesai dapat memilih Reboot.

Kamu sudah berhasil melakukan flash untuk perbaikan perangkat lunak dan saatnya menunggu hingga smartphone selesai loading. 

Dengan hanya beberapa langkah diatas, semua masalah dismartphone kamu akan diselesaikan. Kamu akan melihat smartphone Anda seperti baru dan kinerjanya akan kembali optimal.

Untuk aplikasi yang pernah kamu unduh sebagai aplikasi yang biasa kamu gunakan kemungkinan akan terhapus saat proses instal. Dengan begitu kamu dapat mengunduhnya lagi seperti sebelumnya.

Post a Comment