Cara Mengatasi Vivo Y91/Y91i Lupa Pola

Cara Mengatasi Vivo Y91i Lupa Pola work 100% via SP Flash Tool menjadi tutorial terbaik untuk menyelesaikan masalah yang ada. Biasanya ketika lupa password pada device Vivo model apa saja, itu tidak dapat dihapus dengan cara wipe data melalui recovery mode.

Cara Mengatasi Vivo Y91/Y91i Lupa Pola

Hal tersebut membuat Anda merasa bingung tentang dengan cara apa agar dapat diselesaikan. Karena tidak jarang sebagai pengguna smartphone mengalami hal demikian. Kalau tidak lupa dengan kunci keamanan, biasanya lupa akunnya.

Inilah yang perlu kita perhatikan saat ini. Apa yang dapat dilakukan kalau keduanya memang terjadi. Apakah harus didiamkan saja atau Anda mencari solusi yang tepat untuk segera memulihkannya seperti semula.

Setiap pengguna memang berbeda-beda. Ada yang sebagian bisa teliti dengan device ia sendiri dan ada yang tidak sama sekali. Maka dari itu, tidak jarang dari mereka yang tidak lepas dari masalah. Mengatasi Vivo Y91i lupa pola sendiri sebenarnya sangat mudah.

Namun, pembaruan software juga tidak akan bisa membantu untuk menangani kendala tersebut. Karena tindakan ini biasanya hanya diperuntukkan untuk meningkatkan stabilitas dan keamanan. Jika Anda memang membutuhkan panduan tentang itu, mungkin dengan flashing via recovery mode. Anda dapat menyimak tips kami.

Simak: Cara Flash Vivo Y91 Tanpa PC

Begitu juga dengan mereset data pabrik. Itu hanya bertujuan untuk mengembalikan fungsi sistem kesedia kala. Kalau masalah Anda karena lupa kata sandi. Tutorial tentang cara mengatasi Vivo Y91i sudah cukup untuk dijadikan solusi.

Melalui postingan ini, Anda bisa menemukan tips ini dan kami akan membahasnya dengan detail sesuai prosedur yang disarankan. Jika Anda bisa teliti dengan baik setiap langkah yang telah kami jelaskan, pasti Anda berhasil menghapus password device Anda sendiri.

Cara Mengatasi Vivo Y91/Y91i Lupa Pola

Catatan: Panduan cara mengatasi Vivo Y91i lupa pola ini akan membantu Anda untuk membuka kunci layar. Semua data bisa saja terhapus dalam proses ini. Pastikan Anda sudah melakukan backup data, pikirkan kembali sebelum melanjutkan proses ini.

1. Isi daya baterai device Vivo Anda hingga mencapai 50% atau lebih sebelum memulai tindakan ini.

2. Sekarang Anda download file yang diperlukan berikut.

3. Ekstrak file yang telah selesai Anda download. Untuk password buka file adalah Imsahadi. Instal dahulu USB Driver tersebut di Komputer Anda.

4. Selanjutnya, buka aplikasi bernama Flash_tool.

5. Setelah terbuka, pada Download-Agent klik Choose. Tambahkan file bernama DA_PL_MT6765_0321.bin. Pada Authentication File, klik lagi Choose dan tambahkan file authfile_MT6765_0321.auth dari folder Vivo Y91i. Seperti contoh berikut. Pada Scatter-loading-file, klik Choose lalu tambahkan file MT6762_Android _sactter.

6. Setelah itu, pilih menu Format dari Flash-tool. Berikutnya pilih Manual Format Flash. Pada kolom Begin Address[HEX]: Ketikkan kode 0x1b0800000. Pada kolom Format Length[HEX]: Ketikkan kode 0x100000000.

format vivo y91 lupa pola

7. Klik menu Start. Nonaktifkan device Anda (Turn Off), lalu Anda colok dengan USB kabel. Anda akan melihat proses unlock. Tunggu proses hingga mengatakan Format Ok.

Tidak membutuhkan waktu lama, Anda telah berhasil menyelesaikan tahap tentang cara mengatasi Vivo Y91i lupa pola atau kata sandi menggunakan SP Flash Tool. Sekarang Anda tingga menunggu device loading.

Pastikan layanan paket data internet Anda aktif. Ini dibutuhkan untuk login ke akun email. Jika Anda sendiri juga lupa dengan akun tersebut, cara terbaik untuk menyelesaikan itu adalah dengan di bypass.

Simak: Cara Bypass FRP Vivo Y91/Y91i Lupa Email

Kalau Anda belum paham betul mengenai bypass, kami telah mempersiapkan panduannya untuk Anda. Intinya Anda bisa teliti dengan baik agar Anda benar-benar berhasil.

Itulah tutorial kami hari ini mengenai cara mengatasi Vivo Y91i lupa pola. Semoga bisa membantu Anda semua yang kesulitan karena masalah kata sandi.