Cara Download Firmware. Readmore

Cara Flash Advan i5C (LF5029) SPD SC9830

Cara flash Advan i5C (LF5029) Spreadtrum akan kami bahas sebagai rencana kami untuk membantu kamu dalam memperbaiki smartphone

Panduan tentang cara flash Advan i5C (LF5029) Spreadtrum akan kami bahas sebagai rencana kami untuk membantu kamu dalam memperbaiki smartphone. Ketika smartphone kamu Advan i5C mengalami hal yang menurut kamu itu harus dilakukan pembaruan OS maka kamu bisa menggunakan cara ini.

Cara Flash Advan i5C (LF5029) SPD SC9830

Sangat disayangkan jika kamu harus membiarkannya saja cuma karena kamu sendiri tidak tahu tentang cara memulihkannya. Sekarang kamu bisa bertindak untuk segera melakukan tahap yang bisa kamu jadikan solusi yaitu dengan mengikuti panduan kami.

Smartphone Advan i5C ini kabarnya dirilis dengan dua varian dengan berbeda prosesor. Diantaranya mungkin kamu juga sudah tahu bahwa salah satunya ada yang menggunakan chipset prosesor dari Spreadtrum dan ada yang menggunakan chipset dari MediaTek.

Kami juga sudah mengulas tentang tips yang dapat kamu jadikan pemahaman jika ingin melakukan hard reset. Tips ini akan membantu kamu utnuk memulihkan smartphone kamu ketika sering ngehang. Bahkan, kalau kamu sendiri hanya menghadapai masalah karena lupa pola maka ini dapat kamu selesaikan dengan cepat dan dengan tahap yang mudah.

Simak juga: Cara Hard Reset Advan I5C via Recovery

Sekarang kita kembali lagi pada pembahasan tentang flashing juga melakukan pembaruan software. Pengaruh terbesar ketika smartphone sering ngelag bisa disebabkan karena beberapa data dan bahkan media. Bisa juga aplikasi game atau video yang tersimpan pada memori internal hampir memenuhi kapasitasnya.

Perlunya kamu untuk mengetahui hal ini dan jika itu sekarang terjadi pada smartphone kamu maka kamu bisa memindahkannya pada memori microSD. Begitu juga dengan aplikasi yang sekiranya memberatkan respon kinerja. Aplikasi tersebut dapat kamu hapus untuk bisa memberikan ruang pada memori.

Itulah yang bisa kamu lakukan sebagai pertolongan pertama sebelum smartphone mengalami masalah. Bila mana kamu tidak memiliki tindakan yang sederhana tersebut, smartphone kamu lama-lama bisa menjadi kurang responsif.

Akibatnya, masalah software bisa saja terjadi seperti halnya bootloop atau malah restart-restart saja ketika kamu nyalakan. Untuk memulihkan itu, kamu memerlukan pemahaman yaitu tentang melakukan flashing. Tentang langkah ini, sekarang kami akan mengulasnya untuk bisa kamu pelajari.

Perhatikan juga bahwa, tindakan ini bisa saja menghapus data pada perangkat kamu. Pastikan kamu melakukan backup jika masih bisa dilakukan dan kesempatan itu masih ada. Pikirkan kembali sebelum melanjutkan proses ini.

Siapkan bahan dukungan:

Cara Flash Advan i5C (LF5029) SPD SC9830
  1. Semua file yang sudah kamu unduh silahkan kamu kumpulkan.
  2. Ekstrak semua file tersebut dengan winrar.
  3. Usahakan smartphone kamu sudah terisi daya baterai sekitar 70 persen.
  4. Matikan dulu smartphone jika dalam keadaan menyala.
  5. Silahkan kamu install dahulu USB Driver.
  6. Kemudian kamu buka folder SPD Flash Tool lalu buka lagi foldernya dan jalankan tool bernama UpgradeDownload, hingga terbuka seperti contoh berikut.

    menambahkan file advan i5c

  7. Ketika aplikasi sudah terbuka maka kamu klik Load Packet dipojok atas lambang gerigi.
  8. Setelah itu, kamu temukan file pac dari folder firmware yang sudah kamu ekstrak tadi.
  9. Siapkan USB kabel dan hubungkan ke port PC/laptop kamu.
  10. Sekarang kamu klik menu Start Downloading pada tool.

    start flash advan i5c spd

  11. Sambungkan saja smartphone kamu dengan USB kabel sambil menekan tombol Volume (+) atau Volume (-) sebagai tombol boot.
  12. Sebuah proses flashing firmware akan berlangsung.
  13. Perhatikan bahwa proses tersebut memerlukan waktu hingga 30 menit.
  14. Tunggu saja sampai tool menandakan Finish atau Passed.
  15. Kamu sudah bisa melepaskan sambungan USB kabel.
  16. Sekarang nyalakan smartphone kamu dengan menekan tombol daya.
  17. Selesai.

Janganlah panik ketika kamu melihat loading dari smartphone kamu cukup lama. Hal tersebut dikarenakan kamu baru saja menyelesaikan flashing yang merupakan langkah dari pembaruan OS dengan firmware yang kamu unduh tadi. 

Ini juga dapat kamu jadikan solusi kapan saja ketika kamu memang memerlukannya. Apalagi disaat smartphone kamu memiliki masalah stuck dilogo Advan saja.

Mungkin itulah pembahasan kami kali ini tentang cara flasing Advan i5C maupun melakukan perbaikan software pada smartphone. Semoga beberapa langkah diatas dapat menjadi pelajaran buat kamu semua dan menjadi sebuah solusi untuk smartphone kamu.

Post a Comment