Cara Download Firmware. Readmore

Cara Hard Reset Asus ZenFone Go X00AD TESTED

Cara Hard Reset Asus ZenFone Go X00AD akan kami bahas untuk membantu kamu dalam memulai wipe data dan mengembalikan stelan pabrikan
Hai sob, Tips tentang cara hard reset Asus ZenFone Go X00AD akan kami bahas untuk membantu kamu dalam memulai wipe data dan mengembalikan stelan pabrikan. Termasuk juga ketika kamu sedang mencari solusi untuk mengatasi lupa pola, lupa password pada smartphone sendiri.

Masalah seperti ini sudah dikatakan bukan hanya jarang terjadi dan bahkan semua orang pernah mengalaminya. Mungkin termasuk kamu yang hari ini harus terjebak dengan masalah kecil seperti ini dan membuat kamu tidak dapat melakukan apa-apa karena belum tahu solusinya.

Sekarang kamu tidak hanya sebagai seorang pemilik smartphone yang hanya tahu menggunakannya saja. Kamu harus bisa mengetahui tentang beberapa cara penting yaitu hard reset Asus Zenfone Go X00AD untuk memperbaiki smartphone kamu ketika muncul sebuah kendala ringan.

Cara Hard Reset Asus ZenFone Go X00AD TESTED

Termasuk juga saat lupa dengan password atau akun yang sekarang aktif dismartphone kamu. Semua upaya bisa kamu lakukan dengan cepat ketika kamu sudah mengerti akan tahapannya. Begitu juga saat kamu harus mengahadapi heng ketika bermain game maupun online dengan browser.

Simak juga: Cara Flash Asus ZenFone Go X00AD Tested

Hal tersebut bisa terjadi dikarenakan beberapa perintah yang belum dikerjakan oleh prosesor. Bisa saja dari RAM yang kurang mendukung dalam keperluan multitasking. Saat kamu menggunakan smartphone kamu untuk bekerja terlalu berlebihan, bisa membuatnya menjadi kurang responsif.

Apa lagi jika kamu menjalankan aplikasi yang memiliki kinerja cukup berat maka bisa mengakibatkan smartphone tiba-tiba ngelag dan bahkan bootloop. Ketika kamu harus mengalami hal ini maka kamu hanya bisa melepas baterai untuk membuatnya off.

Jika masalahnya menjadi berkepanjangan, maka kamu bisa melakukan hard reset Asus Zenfone Go X00AD milik kamu tersebut. Sebenarnya, banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk kembali mengoptimalkan kinerja pada smartphone kamu.

Termasuk juga menghapus aplikasi yang tidak digunakan dan beberapa data tidak penting supaya tidak memenuhi kapasitas memori saja. Selain dari itu, kamu juga bisa memilih untuk melakukan flash Asus Zenfone Go X00AD melalui mode recovery sebagai sarana dalam melakukan pembaruan OS jika smartphone kamu terkena virus.

Biasanya, bisa ditandakan sebagai layar sentuh bergerak sendiri atau bagian aplikasi tidak dapat bekerja dengan baik atau error.

Tetapi, kamu bisa mencoba untuk melakukan hard reset sebagai tahap awal yang bisa kamu lakukan sebelum melangkah untuk tahap flashing firmware resmi. Memulai ulang smartphone kamu bisa dilakukan dengan cepat dan hanya beberapa menit saja.

Cara Hard Reset Asus ZenFone Go X00AD

1. Pertama, jangan biarkan daya baterai dari smartphone kamu kosong dan usahakan masih ada sekitar 50 persen atau lebih.

2. Matikan smartphone dulu jika masih menyala.

3. Kemudian, kamu nyalakan kembali dengan cara menekan kedua tombol yaitu Volume Down dan Power serta tahan beberapa detik. Ketika sudah muncul logo Asus dan masuk pada menu Android recovery, maka kamu lepaskan kedua tombol tadi.

4. Sekarang kamu bisa menggunakan tombol Volume Down/Volume Up untuk navigasi dan tombol Power untuk memilih opsi.

5. Silahkan kamu pilih menu Wipe data/factory reset yang ada dilayar lalu konfirmasi Yes. Sebuah proses formating data akan berlangsung dan ini hanya memerlukan waktu beberapa detik saja.

6. Selanjutnya, kamu pilih Wipe cache partition dan konfirmasi Yes. Sebuah proses wiping cache akan berlangsung dan tunggu hingga komplit.

7. Setelah itu, kamu pilih saja Reboot system now.

Kamu juga dapat mempelajari tahap diatas dengan video kami berikut. Tujuannya supaya, kamu bisa lebih mengerti akan tahapannya dan bisa melakukannya dengan cepat tanpa merasa bingung.


Kamu sudah berhasil melakukan hard reset Asus Zenfone Go X00AD melalui kedua panduan diatas. Perhatikan untuk menunggu lagi saat smartphone kamu loading dan jangan panik ketika proses ini memakan waktu yang cukup lama.

Itu hanya sebuah proses pengoptimalan aplikasi setelah kamu selesai memulai ulang system pada smartphone kamu.

Jika kamu mendapati kendala lain seperti lupa akun email, tidak dapat login, lupa password akun, kamu bisa memulai untuk melakukan Bypass Asus Zenfone Go X00AD sebagai solusi menghapus akun dan menggantu akun email yang baru.

Demikianlah tips dari hard reset untuk smartphone Asus ZenFone Go X00AD dari kami sebagai sarana untuk memulihkan smartphone kamu dari beberapa hal.

Post a Comment